KRAKATAU.ID, PESISIR BARAT — Tim SAR Gabungan berhasil menemukan korban tenggelam di Pantai Mandiri Sejati, Kecamatan Krui Selatan, Kabupaten Pesisir Barat, Lampung, pada Senin (5/1/2026) pagi. Korban diketahui bernama Rizal Wahyudi (29) dan ditemukan dalam kondisi meninggal dunia sekitar pukul 09.15 WIB.
Korban ditemukan pada jarak sekitar 15 mil laut dari lokasi kejadian awal, tepatnya di koordinat 5°28’11” Lintang Selatan dan 103°56’52” Bujur Timur.
Pencarian telah dilakukan sejak pukul 07.00 WIB dengan membagi Tim SAR ke dalam dua Search and Rescue Unit (SRU). SRU pertama melakukan penyisiran laut menggunakan perahu karet, sementara SRU kedua melakukan penyisiran darat di sepanjang bibir pantai.
“Korban berhasil ditemukan oleh Tim SAR Gabungan yang terdiri dari Pos SAR Tanggamus, Polair Polda Lampung, Polair Polres Pesisir Barat, Pos AL Bengkunat, BPBD Pesisir Barat, serta masyarakat sekitar. Setelah ditemukan, korban langsung dievakuasi dan diserahkan kepada pihak keluarga,” ujar Dantim Rescuer Pos SAR Tanggamus, Tri Wardoyo.
Dengan ditemukannya korban, operasi pencarian dan pertolongan resmi dihentikan. Seluruh unsur SAR yang terlibat dikembalikan ke satuan masing-masing.
Basarnas menyampaikan duka cita mendalam kepada keluarga korban serta mengimbau masyarakat untuk selalu mengutamakan keselamatan dan kewaspadaan saat beraktivitas di wilayah perairan.***





