Sebulan Pascabanjir, Brimob Polri Bantu Kurangi Genangan di Kompi Senapan A Yonif 111/Karma Bakti

KRAKATAU.ID, ACEH TAMIANG – Musibah banjir yang melanda Kabupaten Aceh Tamiang genap berusia satu bulan pada hari ini, Kamis (26/12/2026). Hingga kini, sejumlah fasilitas masih terdampak, salah satunya Markas Komando Kompi Senapan A Yonif 111/Karma Bakti yang masih terendam sisa genangan air banjir.

Sebagai bentuk kepedulian dan sinergitas lintas institusi, pasukan gabungan Korbrimob Polri dan Brimob Polda Aceh mengerahkan personel serta peralatan untuk membantu menguras air yang menggenang di markas kompi tersebut.

Kegiatan kemanusiaan ini dipimpin langsung oleh Ipda Roy selaku Perwira Seksi Provos Pasukan Brimob 1 Korbrimob Polri. Dengan menggunakan peralatan pompa air, personel Brimob bahu-membahu membantu prajurit TNI membersihkan lingkungan markas dari sisa banjir.

“Di sini kami membantu Kompi Senapan untuk menyedot air yang masih tergenang di markas,” ujar Ipda Roy di sela kegiatan.

Ipda Roy menjelaskan, bantuan tersebut merupakan wujud nyata sinergitas antara Polri dan TNI dalam menghadapi situasi darurat. Menurutnya, kerja sama dan saling mendukung antarlembaga sangat penting demi kepentingan bangsa dan negara, khususnya dalam penanganan bencana.

Sementara itu, Komandan Kompi Senapan A Yonif 111/Karma Bakti, Kapten Inf Rio, menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih atas bantuan yang diberikan oleh jajaran Brimob Polri.

“Pagi ini kami kedatangan rekan-rekan dari Brimob Polri yang membantu menyedot air yang tergenang di kompi kami. Saya mengucapkan terima kasih, bantuan ini sangat bermanfaat bagi satuan kami,” ujar Kapten Rio.

Ia berharap ke depan soliditas dan kekompakan TNI-Polri semakin kuat, khususnya dalam membantu pemerintah dan masyarakat saat menghadapi bencana.

“Ke depan, TNI-Polri harus semakin solid dan kompak. Di tengah bencana seperti ini, kita harus bersama-sama membantu pemerintah dalam mengatasi dampak bencana,” tutupnya.***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *